Posted by : Unknown
Minggu, 08 Februari 2015
Berdasarkan data yang dikutip dari CNN Money, Rabu (30/1/2013) ada beberapa perusahaan yang membayar karyawannya dengan gaji tinggi. Hal itu menjadikan perusahaan tersebut jadi perusahaan dengan gaji terbaik di 2013.
Berikut nama-nama perusahaan dengan gaji tertinggi dari berbagai bidang.
Salesforce.com
Salesforce.com ialah perusahaan yang bergerak di bisnis software. Untuk seorang software engineer (insyinyur perangkat lunak), perusahaan ini memberikan gaji hingga US$ 129.157 per tahun (Rp 1,22 miliar). Di antara semua insentif, di pertengahan bulan, pekerja berhak mendapatkan sesuatu yang dinamakan "Kokua" atau 25% dari bonusnya.
Selain itu, perusahaan pun memberikan bonus liburan ke Hawaii untuk karyawan yang memenuhi kuota penjualan. Untuk pekerja yang berkinerja paling baik, diberikan liburan 5 hari ke Kauai dan mendapatkan US$ 5000 untuk berbelanja sepuasnya di Tiffany&Co.
Hitachi Data System
Perusahaan raksasa asal Jepang ini bergerak di bidang Information Technology (IT). Semua pekerja berhak mendapatkan bonus hingga 2,25 kali gajinya. Bahkan, semua pekerjanya pun bisa mendapatkan bonus yang lebih dari itu. Untuk karyawan yang menjabat Sales Support rata-rata mendapatkan US$ 134.752 (Rp 1,28 miliar) per tahun.
Cisco
Pimpinan Teknik 1 di perusahaan ini dapat rata-rata gaji US$ 135.653 (Rp 1,29 miliar) per tahun. Selain dengan gaji yang kompetitif, perusahaan yang berbasis di San Jose California ini membayar karyawannya untuk menjadi sipil.
Karyawan yang dipanggil untuk menjadi militer mendapatkan gaji yang kecil dari pemerintah dibanding yang mereka dapatkan dari perusahaan, tapi Cisco masuk dan membuat perubahan. Keuntungannya berlanjut dan mencakup hingga keluarganya sepanjang mereka bekerja di Cisco.
EOG Resources
EOG Resources memperhatikan kondisi karyawannya bahkan sampai setelah pensiun. Tanpa mempertimbangkan kontribusi karyawan, perusahan migas yang berbasis di Texas tersebut menyediakan dana untuk karyawan yang mengambil 401k (jenis rekening tabungan pensiun di AS), hingga 6% dari gaji mereka.
Selain menggaji tinggi para insinyurnya, karyawan paruh waktu yang bekerja di bulk pun digaji cukup tinggi. Rata-rata gaji pokok adalah US$ 36.428 per bulan, namun mereka juga menerima uang bonus sekitar US$ 38.001 (atau 104% dari total gaji). Seorang insinyur per tahun digaji US$ 138.495 (Rp 1,3 miliar) per tahun.
Pegawai terbaik juga mendapat penghargaan dalam bentuk uang tunai. Tim pengawas setiap tahunnya memilih karyawan-karyawan terbaik lewat ajang Personal Best Awards. Pada 2011 perusahaan tersebut memberikan 154 penghargaan dengan nilai US$ 213.000, atau rata-rata US$ 1.500 per orang.
Devon Energy
Di Devon, karyawan tertentu mendapatkan bonus 4% gaji di pertengahan bulan saat bisnis sedang berkembang. Di perusahaan ini, semua karyawan berhak mendapatkan bonus dari kinerja.
Perusahaan juga memberikan keuntungan yang besar. Di hari Thanksgiving, semua karyawan diberi bonus US$ 600. Untuk seorang pekerja di eksplorasi dan produksi, karyawan dibayar US$ 155.838 (Rp 1,48 miliar) per tahun.